Detail Modifikasi Yamaha Vixion 2010 dengan Biaya 11 Jutaan Tampil Moge Sport

Hallo mas bro dan mbak bro ..!
Apa kabarnya nih , kali ini saya mau sharing informasi yang sudah saya sampaikan sebelumnya di postingan yang berjudul Modifikasi Motor Vixion Biaya 11 Jutaan Tampil Moge Sport, di postigan tersebut saya berjanji untuk memberikan detail sparepart apa saja yang digunakan untuk memodifikasi motor vixion tahun 2010 , nah untuk itu bagi mas bro yang sudah tidak sabar langsung ae , cek it dot dibawah ini :

Untuk memodifikasi motor yang memiliki tampilan beda dan memiliki kesan sporty dan gahar tentunya membutuhkan perpaduan body yang keren.

Body Motor Vixion 2010

modifikasi-yamaha-vixion tahun 2010

Pada bagian body yang digunakan pada motor vixion tahun 2010 ini yaitu menggunakan full body kit replika R15 buatan Bro Irwan Semutcutombike Jogja.Selain balutan airbrush yang terdapat pada motor vixion 2010 tersebtu juga di sematkan cutting sticker dari D’Kaixa D’arc Jogja yang terinspirasi dari kartun Fairy Tai,pada Bagian ini juga didukung dengan perubahan pada jok yang dicustom model double seater.

Kaki Modifikasi Motor Vixion tahun 2010


modifikasi-yamaha-vixion-1z89

Untuk mendukung tampilan agar lebih gahar , besar ,maka selain body motor yang besar maka di sesuaikan juga pada bagian kaki kaki motor nya. Pada bagian kaki kaki motor di upgrade untuk velg belakang menggunakan merk Axio dengan ukuran 3,5 inci dan juga untuk bagian depan mempunyai ukuran 2,5 inci.
Selain itu juga di balutkan ban tubeless , bukan ban standard , dengan rincian yaitu untuk bagian depan menggunakan merek IRC dengan ukuran 100/80 ring 17 sedangkan untuk ukuran ban belakang yaitu merek IRC 130/70 ring 17.

Selain yang yang terdapat pada bagian kaki kaki yang sudah saya sebutkan tadi , disematkan juga rantai Sin nob pada roda belakang dan juga di tambah piringan cakram yang mas bro bisa lihat pada gambar diatas.Penyematan tersebut disengaja dengan harapan untuk mendapatkan kesan sporty dan tampilan yang lebih menarik

Bagian Samping Modifikasi Motor Vixion 2010

Modifikasi Samping vixion R15 tahun 2010

Pada tampilan samping disematkan footstep under bone Nui Monster dan Fairing guard. Bagian pembuangan gas memakai knalpot Replika Akrapovic.

Bagian Depan Modifiaksi Motor yamaha vixion 2010

Vixion Modif menjadi Yamaha R15

Untuk Mempercantik pada bagian tampilan depan, motor vixion ini menggunakan lampu Minerva VX proyektor ditambah AE DE  yang dipadu kan dengan penggunaan Spion KTC yang membuat tampilan motor vixion diatas menjadi lebih sporty. Selain yang saya sebutkan diatas , masih ada lagi tambahan yaitu penggunaan stang jepit universal yang di sematkan kedalam motor vixion tahun 2010 tersebtu dan juga dipadu dengan Handle Ride It ditambah Grip DBS + Dop.

Nah mungkin itu aja dulu mas bro yang bisa saya bagikan untuk mas bro sekalian…! btw kalau ada informasi tambahan nanti saya akan update lagi d blog www.spesifikasimotor.com , jangan lupa untuk bagikan melalui facebook,twitter dan google +.

Baca Juga Artikel Modifikasi Motor lainya :

4 komentar di “Detail Modifikasi Yamaha Vixion 2010 dengan Biaya 11 Jutaan Tampil Moge Sport

Tinggalkan komentar